Komsos Bersama Kepala SMP PGRI, Babinsa Kiwu Mendukung Seluruh Kegiatan Sekolah -->
Cari Berita

Iklan 970x90px

Komsos Bersama Kepala SMP PGRI, Babinsa Kiwu Mendukung Seluruh Kegiatan Sekolah

Thursday, March 9, 2023

 


Dompu, Infobima.com - Babinsa Desa Kiwu Sertu Arif Syahrir melakukan kegiatan komunikasi sosial bersama Kepala SMP PGRI Kilo beserta Guru yang berlangsung di SMP PGRI Desa Kiwu.


Dalam komunikasi sosial tersebut Babinsa menyampaikan kepada Kepala Sekolah dan para Guru, jika pada setiap kegiatan sekolah, baik yang formal ataupun non formal supaya dilibatkan Babinsa agar bisa mendukung setiap kegiatan yang ada.


Babinsa selaku keamanan di wilayah Desa tersebut juga meminta dan berharap kepada pihak Sekolah, apabila terjadi permasalahan di lingkungan sekolah yang sekiranya mengganggu proses Belajar Mengajar, supaya dapat a dilaporkan kepada Babinsa ataupun Babinkamtibmas, dengan harapan terciptanya kondisi yang aman dan tentram.(D)