Dompu, Infobima.com - Untuk membuat wilayah tetap dengan kondisi aman dari aksi pencurian, Babinsa Desa Doro Kobo, Serka M.Ali melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga binaan Dusun Muhajirin, pada Senin (13/2/23).
Babinsa menyampaikan agar warga tetap menjaga kamtibmas di lingkungan masing masing terutama pada malam hari, guna terhindar dari bahaya pencurian dan tindakan kriminalitas lainnya yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan lingkungan masing masing.
Kegiatan berjalan lancar, aman dan tertib.(D)